Lukisan Tangan yang Sedang Berdoa
Tahukah Anda kisah tentang lukisan yang sangat banyak dipasang orang terutama orang Kristen, di dinding-dinding rumah mereka? Lukisan sebuah tangan yang sedang berdoa. Lukisan sederhana ini ternyata menyimpan kisah yang luar biasa. Kisahnya berasal dari dua orang sahabat miskin yang mempunyai keinginan untuk sekolah; tapi kedua orang tersebut adalah orang yang tidak mampu. Mereka berdua akhirnya pergi ke kota, tapi karena biaya sekolah mahal maka berundinglah kedua orang tersebut.
Orang I: "Biarlah kau yang sekolah aku yang bekerja, nanti setelah kau lulus baru aku yang sekolah."
Orang II: "Tidak kau saja yang sekolah aku yang bekerja."
Begitulah kedua sahabat itu berunding; sampai pada akhirnya salah satu dari mereka ada yang sekolah dan yang satu lagi bekerja. Albert adalah orang yang mendapat kesempatan untuk sekolah, dia belajar dengan giat sampai akhirnya dia lulus dengan predikat yang sangat memuaskan. Sedangkan temannya bekerja sebagai buruh kasar, apapun dilakukannya agar dia mendapatkan uang dan mengirimkannya untuk Albert sebagai biaya kuliahnya.
Suatu hari pulanglah Albert menemui temannya di rumah, sebelum dia ketok pintu, dia mendengar kawannya yang ternyata sedang sekarat, berdoa begini, "Ya Tuhan biarlah sahabatku Albert belajar dan lindungilah dia, beri dia kekuatan agar cita-cita kami tercapai, jari-jariku terasa mati, tulang-tulangku sudah tak mampu digerakkan, aku sudah tak bisa lagi untuk sekolah."
Akhirnya kawannya itu meninggal. Untuk mengenang sahabat baiknya itu maka Albert membuat sebuah lukisan "Tangan yang Sedang Berdoa" dan ternyata lukisan ini sangat disukai banyak orang sehingga sampai sekarang pun banyak sekali dipasang orang di rumah-rumah. *
Sumber: Unknown
0 comments:
Post a Comment