Selamat Datang di Barisan Kehormatan Allah

…Yabes lebih dimuliakan dari pada saudara-saudaranya…

Apakah Anda mengira bahwa Allah itu pilih kasih? Tentulah Allah menjadikan kasih-Nya tersedia bagi semua orang, dan Yabes datang ke bumi ini supaya ‘barangsiapa’ memanggil Nama-Nya diselamatkan. Tetapi Yabes, yang doanya mendapatkan ‘lebih mulia’ pahala dari Allah, mungkin suatu kasus yang menyebabkan Allah ‘pilih kasih’. Pengalamannya mengajarkan bahwa jalan masuk yang sama untuk diperkenan Allah tidak berakhir dengan pahala yang sama. Apa yang terjadi dengan nama-nama lain yang terdaftar bersama Yabes dalam kitab Tawarikh? Idbas, Hazelelponi, dan Anub misalnya. Kehormatan dan pahala apakah yang diperoleh mereka dari Allah?

Jelas di sini bahwa Allah berkenan kepada mereka yang meminta. Dia tak menahan apapun dari mereka yang ingin dan rindu dengan tulus kepada apa yang Dia inginkan. Mengatakan bahwa Anda ingin menjadi ‘lebih dimuliakan’ di mata Allah bukanlah suatu kesombongan atau memusatkan pada diri sendiri. Lebih dimuliakan menjelaskan apa yang dipikirkan Allah; bukanlah pujian yang kita terima bagi diri kita sendiri. Anda akan menerima rangsangan kedagingan jika Anda mencoba untuk mengungguli seseorang yang lain, tetapi Anda sedang hidup dalam Roh jika Anda berusaha keras untuk menerima pahala tertinggi dari Allah. “Aku berlari-lari kepada tujuan untuk memperoleh hadiah,” tulis Paulus dalam suratnya (Flp. 3:14), dan ia memandang ke depan pada hari di mana dia mempertanggung-jawabkan apa yang telah ia kerjakan (2Kor. 5:9-10).

Saya telah melihat sesuatu kejadian yang mengherankan di dalam orang yang sejak semula menduga bahwa Allah mengabulkan doa yang berani. Ketika pancaran iman menyinari roh Anda, kehangatan kebenaran Allah membangkitkan Anda, dan secara insting Anda ingin berseru, “Ya Tuhan, berkatilah saya!” Dan saya melihat di dalam orang yang seperti Anda suatu kegembiraan yang berkembang dan pengharapan akan apa yang terjadi berikutnya.

Sebab sesuatu selalu berlalu. Pengharapan rohani Anda mengalami perubahan yang radikal, walaupun hal itu hanya sedikit terlihat oleh seseorang. Anda merasa memperbaharui keyakinan dalam kuasa sekarang ini dan realita doa-doa Anda karena Anda tahu bahwa Anda sedang berdoa dalam kehendak dan kesukaan Allah. Anda merasa dalam istirahat yang nyaman karena Anda dalam doa yang benar seperti ini. Anda tahu tanpa ragu-ragu bahwa Anda telah ditebus untuk hal ini: memohon kepada Dia untuk menjadi yang terbaik bagi Anda menurut ukuran Allah dan menurut apa yang di dalam pikiran Allah, dan memohonkannya dengan segenap hati Anda.

Bergabunglah dengan saya untuk perubahan itu. Anda akan mengubah bentuk warisan Anda dan membawa berkat-berkat supranatural kemana saja Anda pergi. Allah akan membebaskan kuasa-Nya yang ajaib ke dalam hidup Anda sekarang ini. Dan untuk selama-lamanya, Ia akan mencurahkan ke atas Anda kehormatan dan kesenangan-Nya.

By Dr. Bruce H Wilkinson
Sumber: The Prayer of Jabez/Multnomah Publishers Sisters, Oregon

0 comments:

Komentar Terbaru

Artikel Terbaru

Powered By Blogger
Cari di pendoa.blogspot.com...

About this blog

Blog ini dibuat dengan tujuan untuk membagikan berkat firman Tuhan yang diperoleh kepada saudara seiman yang membutuhkan agar dapat saling membangun sebagai satu tubuh dalam Kristus. Materi diambil dari berbagai sumber seperti buku, milis, buletin, traktat, dan berbagai media lain. Hak cipta setiap tulisan ada pada masing-masing penulis, pembuat atau penerbit seperti yang tercantum pada setiap akhir tulisan (kecuali yang tidak diketahui sumbernya). Isi blog ini bersifat non-denominasi dan tidak condong/tidak memihak kepada kelompok denominasi tertentu. Apabila di dalamnya terdapat materi/tulisan yang tidak cocok/ tidak sesuai dengan pendapat/pemahaman Anda, mohon tetaplah menghargai hal itu dan silakan memberi tanggapan secara sopan dan tidak menghakimi. God bless you...

  © 2008 Blogger template by Ourblogtemplates.com

Back to TOP